Search This Blog

Teaser Toyota Supra Digeber di Sirkuit, Suara Knalpotnya Sadis - Tempo.co

TEMPO.CO, Jakarta - Sebuah video mobil Toyota Supra terbaru dirilis Toyota Gazoo Racing. Video teaser tersebut kemungkinan dibuat di Sirkuit Fuji Speedway, yang memang menjadi ‘markas’ Toyota di kaki Gunung Fuji, Jepang. “Suara mesin Supra bergema di sirkuit di kaki Gunung Fuji,” tulis Toyota alam video itu.

Tak banyak yang bisa dilihat video tersebut kecuali raungan mesin Toyota Supra karena video tersebut diambil di malam hari dengan jarak yang cukup jauh. Alhasil, hasil titik lampu kecil dan suara meraung dari knalpot coupe sport yang dihidupkan kembali itu.

Baca: Foto-foto Toyota Supra Terbaru Kembali Bocor di Internet

Bocoran Toyota Supra terbaru memang banyak beredar di Internet belakangan ini. Apalagi mendekati peluncuran perdana yang akan dilakukan pada pameran otomotif Detroit Auto Show di Detroit, Michigan, Amerika Serikat, 14 Januari 2019.

Simak video raungan knalpot Toyota Supra di kaki Gunung Fuji:

Sebelumnya, pada 12 Januari 2019 di pameran otomotif Tokyo Auto Salon, Gazoo Racing akan membuka terlebih dahulu selubung Toyota GR Supra Racing Concept. Model ini nantinya akan digunakan di balap Super GT yang berlangsung di Jepang untuk musim 2019. Video teaser tersebut kemungkinan merupakan Toyota GR Supra Racing Concept yang akan segera diluncurkan di Tokyo Auto Salon. 

Baca: Toyota GR Supra Super GT Concept Mejeng di Tokyo Auto Salon 2019

GR Supra Racing memiliki bodi yang lebih lebar dibanding Toyota Supra biasa. Hal ini bisa dilihat dari fender depan dan belakang yang terlihat lebih monjol, khas mobil balap. GR Supra juga memiliki diffuser yang lebih rumit dibanding versi biasa untuk menghasilkan aerodinamika yang lebih baik.

Toyota GR Supra Racing Concept (Toyota)

Banyak yang penasaran dengan jeroan mesin Toyota Supra terbaru. Hal ini karena Toyota menggandeng BMW untuk mengembangkan sebuah mesin yang lebih bertenaga. BMW melalui Z4 M40i menawarkan dua buah versi mesin yakni 3.0 liter turbocharged 6 silinder segaris yang menghasilkan 282 tenaga kuda dan torsi 500 Nm.

Toyota Supra di Sirkuit Fuji Speeday, Jepang. TEMPO/Wawan Priyanto

Opsi lain adalah mesin 2.0 liter turbocharged 4 silinder segaris yang menghasilkan 255 tenaga kuda dan torsi 400 Nm. Tenaga dari mesin akan disalurkan ke roda penggerak melalui transmisi otomatis delapan kecepatan. Sayang, tidak ada opsi untuk transmisi manual pada model ini.

Simak video Toyota GR Supra Racing Concept EU Version: 


TOYOTA GAZOO RACING

Let's block ads! (Why?)

Baca Selanjut nya https://otomotif.tempo.co/read/1160614/teaser-toyota-supra-digeber-di-sirkuit-suara-knalpotnya-sadis

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Teaser Toyota Supra Digeber di Sirkuit, Suara Knalpotnya Sadis - Tempo.co"

Post a Comment

Powered by Blogger.