Search This Blog

Satlantas Polrestabes Semarang Izinkan Klub Otomotif Berkumpul ...

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Akhtur Gumilang

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Satlantas Polrestabes Semarang tetap memberikan ruang kepada para pemilik kendaraan modifikasi jika hendak berkumpul atau membuat acara.

Hal ini dilakukan agar tidak mematahkan kreatifitas para pemuda yang gemar melakukan modifikasi kendaraan.

Kasatlantas Polrestabes Semarang AKBP Yuswanto Ardi mengatakan, kegiatan klub otomotif boleh-boleh saja asal izin terlebih dahulu.

"Bagi para anggota klub motor dan mobil modifikasi. Bisa izin kok ke Patwal Satlantas Polrestabes Semarang," ungkap AKBP Yuswanto Ardi kepada Tribunjateng.com, Rabu (13/12/2017).

Baca: Wanita Ini Terinspirasi Sejarah Kota Semarang untuk Membuat Cake yang Rasanya Unik

Menurutnya, jika para anggota klub hendak berkumpul atau istilahnya kopi darat (kopdar), hal itupun harus mendapat izin dulu dari pihak kepolisian.

"Kalo kumpul-kumpul tanpa izin tidak boleh. Apalagi biasanya di Simpanglima, Kota Semarang, sering ada kumpul-kumpul klub di malam minggu," tambah Ardi, sapaan akrabnya.

Pihaknya bakal menindak jika kegiatan klub tidak disertai izin.

Penindakan tersebut berupa pengecekan kelengkapan surat-surat dan kendaraan.

"Kalo ada yang ketahuan tidak lengkap, kami akan menilangnya. Maka dari itu, lebih baik izin ke kepolisian atau ke Patwal yang kantornya dekat Simpanglima," lanjutnya.

Baca: Ini Tips dari Dokter RSUP dr Kariadi Semarang untuk Cegah Penyakit Difteri

Dalam hal ini, ia menegaskan bahwa penindakan adalah bagian dari wujud pelayanan pihak kepolisian.

Sebab, jika kegiatan klub otomotif dilakukan tanpa izin, takutnya akan terjadi hal-hal yang tak diinginkan.

"Ya bisa tawuran atau segalah hal yang tidak diinginkan. Soalnya kalo ngumpul-ngumpul gitu biasanya banyak bocah yang ikut. Rata-rata mereka sudah pegang kendaraan. Padahal kan belum boleh," cetus Ardi.(*)

Let's block ads! (Why?)

Baca Selanjut nya http://jateng.tribunnews.com/2017/12/13/satlantas-polrestabes-semarang-izinkan-klub-otomotif-berkumpul-namun-ini-syaratnya

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Satlantas Polrestabes Semarang Izinkan Klub Otomotif Berkumpul ..."

Post a Comment

Powered by Blogger.